28 Februari 2018

Simulasi 2 UNBK 2018

Setiap Madrasah atau Sekolah yang dinaungi oleh Pemerintah pastinya melaksanakan Ujian Nasional bagi kelas akhir (6, 9, dan 12). Semakin berkembangnya IPTEK di seluruh Indonesia, akhirnya Pemerintah menganjurkan agar pihak Madrasah atau Sekolah melaksanakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK). Tidak semua Madrasah di seluruh Indonesia melaksanakan UNBK, hanyak sebagian saja yg ikut, salah satunya MTs Darul Hikam Semedusari Kec. Lekok Kab. Pasuruan.

MTs Darul Hikam baru pertama kali akan melaksanakan UNBK. Persiapannya begitu banyak yaitu harus ada jaringen internet (wifi), server (Komputer) dan client (Laptop).
MTs Darul Hikam sudah melaksanakan Simulasi 2 UNBK 2018 yang dilaksanakan pada tanggal 14-15 Pebruari 2018. Untuk proses Sinkronisasi dilaksanakan pada tanggal 13 Pebruari 2018 jam 10.00 WIB.





Proses sinkronisasi berjalan dengan lancar. Sedangkan simulasi hari ke-1 ada satu kendala yaitu ada client yang tidak bisa terhubung ke Server. Akan tetapi itu bukan kendala yang berarti. Simulasi hari ke-2, seluruh client putus sambungan ke server. Hal itu membuat heboh peserta simulasi karena pekerjaan mereka hampir selesai. Proktor memberitahukan kepada seluruh peserta agar tenang karena meskipun putus sambungan dengan server tetapi soal yang mereka jawab tidak akan hilang. Setelah permasalah diatasi oleh proktor, pekerjaan peserta tidak hilang.

0 comments:

Posting Komentar

 
Top